Two Toast Cafe

cafe ini letaknya ada di 2 tempat, yang pertama di Surodinawan yang ke-2 ada di Pekayon. tapi kali ini aku membahas yang tempat kedua, lebih apik buat foto, nyawan dan gak terlalu ramai.
jadi aman nih pemirsahh kalau di masa pandemi kayak gini ini. berada di jalan Teratai Nomor 37-40 Mergelo, Kranggan, Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto. dibuka mulai pukul 13.00 siang sampai 21.00 malam.
menu makanan di kedai 1 dan 2 sama - sama identik dengan yang namanya roti bakarnya. bedanya kalau di kedai 1 lebih area outdoor saja, kalau di yang tempat dua ada outdoor dan ada indoor. hanya saja entah kenapa mau ulas ini jadi gak seru, karena ditempat pemesanan sekaligus kasir gak ada yang jaga, hampir 20menitan aku menunggu dan memanggil untuk menyodorkan menu yang sudah ku tulis untuk ku pesan. lalu banyak menu roti bakarnya yang kosong, dan terakhir menu yang aku pesan enggak worth it banget, aku pesen tempe mendoan, bener sih tempe mendoan itu tempe yang ditepungin, cuma bedanya mendoannya kan tempenya khas tuh, enggak ini mah tempe kotak biasa, kayaknya sudah tempe kemaren gak fresh mulai dari rasanya kerasa banget, terus kurang asin.
dan ini lagi minuman yang aku pesen kan tomat kocok, tomatnya dikit bener gak asli di kocok, kayak irisan masih gede banget, gak pure tomat banyak airnya daripada sari buah tomatnya. mengecewakan banget. sebetulnya untuk foto bagus tapi lampunya redup, terus lampu teras cafenya di matiin juga

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kue Pasung dalam Mitoni Adat Jawa

TEMPAT MAKAN VIEW SAWAH (KOPI TELU PANDAAN)

Es Janggelan atau Cincau Hitam?